BERITA & PERISTIWA
Menjelang Malam. Di mana tempat yang dapat dikunjungi? Ide untuk Bersenang-senang di Malam Hari
Ada banyak sekali tempat yang dapat dilihat, banyak sekali tempat yang dapat dikunjungi. Seandainya waktu bisa diperpanjang setiap hari… Sayangnya, tak seorang pun yang bisa memperpanjang waktu melebihi 24 jam sehari, tetapi untungnya ada banyak hal yang dapat dilakukan di Taiwan, selain dari aktivitas kehidupan malam kota yang khas, bagi mereka yang belum ingin kembali ke hotel.
Mengamati Kunang-Kunang
Tertarik dengan keajaiban alam Taiwan tidak berarti bahwa hari-hari penjelajahan harus berakhir saat matahari terbenam. Pulau ini adalah taman bermain yang menarik untuk wisata malam yang ramah lingkungan. Salah satu satwa yang dicintai di malam hari adalah kunang-kunang (Taiwan adalah kediaman bagi 65 spesies serangga pemancar cahaya ini), yang terlihat terbang berkeliling dengan “lampu ekor” yang menyala selama musim kawin di bulan April dan Mei. Biro Pariwisata Taiwan telah menerbitkan brosur informatif yang berisi tempat-tempat wisata dan cara menemukan serangga yang luar biasa ini.
Unduh brosur bahasa Inggris dalam format PDF di sini: bit.ly/43f1afc
Kebun Binatang Taipei
Selama musim panas (hingga 29 Agustus), jam kunjungan ke Kebun Binatang Taipei diperpanjang menjadi pukul 21.00 pada hari Sabtu (tiket malam, penjualan tiket dimulai pukul 16.00 hingga 20.00, setengah harga).
Museum Nasional Biologi Kelautan dan Akuarium
Museum Nasional Biologi Kelautan dan Akuarium di Kabupaten Pingtung menawarkan kamar untuk menginap, sehingga Anda dapat menikmati malam dengan mengamati ikan dan cetacea. Acara menginap ini dipadukan dengan berbagai kegiatan menyenangkan dan mendidik terkait makhluk laut lainnya, seperti menjelajahi zona pasang surut di luar museum.
🌐 www.aquarium.com.tw/sleepover.asp (Bahasa Mandarin)
Matahari Terbenam di Yehliu
Salah satu tempat wisata utama di Taiwan, yang terkenal dengan pahatan batu pasir dunia lain adalah Yehliu Geopark, sebuah objek wisata yang wajib dikunjungi di Pantai Utara. Selama cuaca cerah di bulan-bulan panas, memang lebih baik bepergian di sore hari untuk menghindari panas (bebatuan yang terbuka di siang hari bisa menjadi sangat panas) serta menikmati matahari terbenam yang menakjubkan, yang terkenal di Yehliu. Jam buka selama bulan Juli dan Agustus hingga pukul 18.00. Setahun sekali, bebatuan Yehliu juga diterangi warna-warni untuk acara Tur Malam Yehliu, yang berlangsung selama dua pekan (diadakan pada bulan Juli tahun ini), dengan jam buka taman yang diperpanjang hingga pukul 21.00.
🌐 www.ylgeopark.org.tw
Pilihan Lain
Observatorium Taipei 101 (buka setiap hari hingga pukul 9 malam); Museum Seni Rupa Taipei (hingga 20.30 pada hari Sabtu); Anjungan Observasi 85 Sky Tower di Kaohsiung (setiap hari hingga pukul 22.00); Mercusuar Kaohsiung di Pulau Qijin (hingga pukul 21.00 Selasa~Minggu), Menara Chikan di Tainan (setiap hari hingga pukul 21.30).